Beruang Cokelat
Meskipun bobot tubuhnya amat besar dan tampak canggung, hewan ini sebetulnya sangat tangkas. Mereka dapat menguntit mangsanya, menerkam punggungnya (pada kecepatan 50 km per jam), dan membunuh dengan satu pukulan cakarnya.
Beruang cokelat mendiami hampir seluruh kawasan hutan. Varian yang paling berbahaya adalah beruang yang menderita insomnia. Ini adalah beruang yang, untuk beberapa alasan, tidak tidur selama musim dingin atau muncul dari sarangnya jauh sebelum musim dingin berakhir. Seekor beruang yang bangun sebelum waktunya memiliki temperamen yang sangat buas dan harus dihindari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar